laboratorium uji lingkungan

Hari Sungai Nasional: Turut serta dalam lestarikan Sungai

Hari Sungai Nasional: Turut serta dalam lestarikan Sungai

sungai

Sejak tahun 2011, setiap tanggal 17 Juli di Indonesia diperingati sebagai “Hari Sungai Nasional”. Penetapan Hari Sungai Nasional ini diharapkan bisa membuat masyarakat lebih peduli dalam menjaga kebersihan dan kelestarian sungai-sungai di Indonesia. Selain itu, peringatan Hari Sungai Nasional juga diharapkan dapat membantu pemerintah dalam melakukan proses penyembuhan dan pemulihan pada sungai-sungai yang rusak dan tercemar di Indonesia. Langkah pemerintah dalam melestarikan sungai tidak bisa berjalan lancar jika tidak ada dukungan dari masyarakat, sehingga masyarakat diharapkan bisa turut serta dalam melestarikan sungai. 

Apa yang bisa kita lakukan untuk turut melestarikan Sungai?

  • Untuk dapat melestarikan sungai, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh masyarakat diantaranya adalah sebagai berikut:
  • Melakukan pengolahan limbah dengan benar.
Air limbah yang dihasilkan oleh industri, instansi, maupun rumah tangga memiliki kandungan berbahaya yang dapat merusak kualitas air sungai. Hal ini harus menjadi perhatian khusus agar memastikan air limbah yang akan dibuang harus diolah dengan benar.
 
  • Menggunakan bahan – bahan yang ramah lingkungan.
Bahan ramah lingkungan yang dimaksud adalah bahan yang tidak mengandung zat kimia berbahaya. Dengan menggunakan bahan yang ramah lingkungan, maka bisa mencegah terjadinya pencemaran.

  • Tidak membuang sampah di sungai atau sumber air lainnya.
Sampah yang dibuang ke sungai bisa mencemari kualitas air sungai dan bahkan bisa mengancam ekosistem yang ada didalamnya. Oleh karena itu masyarakat harus berperan aktif agar tidak membuang sampah ke sungai.

  • Menggunakan detergen yang ramah lingkungan.
Detergen mengandung senyawa kimia Mbas. Larutan standar MBAS dibuat dari larutan induk natrium lauril sulfat. Larutan ini memiliki dampak negatif pada lingkungan
 
  • Rutin melakukan upaya pembersihan sumber air dan analisa kualitas air.
untuk memastikan kualitas air pada sumber air, maka perlu dilakukan analisa kualitas air dan melakukan pembersihan secara rutin.

  • Menanam pohon di setiap lahan yang tersedia.
Pohon memiliki fungsi sebagai sumber resapan air sekaligus untuk menahan tanah agar tidak bergeser dari tempatnya. Pohon yang berada di sekitar sungai dapat menjaga agar sungai lestari dan tidak rusak karena longsor.
Ajukan pertanyaan
1
Ada bisa yang kami bantu?
Halo Sobat Persada!
Apakah ada yang bisa kami bantu?