laboratorium uji lingkungan

Asal Usul Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Asal Usul Hari Lingkungan Hidup Sedunia

lingkungan

Hari Lingkungan Hidup Sedunia atau World Environment Day merupakan sebuah program untuk menginspirasi perubahan positif terhadap lingkungan.  Hari internasional yang dicetus oleh PBB ini merayakan aksi lingkungan untuk meningkatkan kesadaran kelangsungan bumi di masa depan. PBB menetapkan tanggal 5 Juni sebagai World Environment Day menandai hari pertama Konferensi Stockholm tentang Lingkungan Hidup Manusia. Konferensi tersebut membahas tentang linkungan hidup dan bumi yang harus dilindungi untuk masa depan  manusia dan makhluk hidup lainnya. 

Perayaan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Oleh PBB

Peringatan hari lingkungan hidup sedunia dipimpin oleh Program Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa atau United Nations Environment Programme (UNEP) sejak di dirikan pada tahun 1973. Hari Lingkungan Hidup Sedunia pertama kali diperingati pada tahun 1973 dengan slogan “Only One Earth”. Di tahun 2023 ini Perserikatan Bangsa-Bangsa kembali merayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan tema “Beat Plastic Pollution”

Dengan tema yang mengusung tentang memerangi sampah prastik ini, PBB berharap dapat mengurangi polusi yang disebabkan oleh sampah plastik. Berbagai gerakan melindungi bumi dari sampah plastik dicanangkan dapat meminimalisir dampak lingkungan oleh plastik. Seperti yang diketahui bahwa sampah plastik sangat mencemari lingkungan. Bahkan sampah plastik juga mencemari laut karena plastik tidak bisa terurai secara alami oleh alam. 

 

Ajukan pertanyaan
1
Ada bisa yang kami bantu?
Halo Sobat Persada!
Apakah ada yang bisa kami bantu?